10 Jenis Ikan Hias Air Tawar Termahal |
10 Jenis Ikan Hias Air Tawar Termahal – Para pencinta ikan hias pasti sudah tidak sabar dan bertanya-tanya tentang jenis ikan hias termahal. Pencinta ikan hias di Indonesia semakin hari semakin berkembang pesat jumlahnya. Hal tersebut membuat sangat banyak orang yang membudidayakan ikan hias saat ini. Harga ikan hias tergolong relatif tergantung dari jenisnya. Beberapa ikan hias di dunia bahkan ada yang di hargai hingga milyaran karena keunikannya.
Ikan hias digolongkan menjadi beberapa jenis salah satunya ikan hias air tawar. Jenis ikan hias air tawar sangat banyak sekali jumlahnya dari yang harga Rp.500 hingga ratusan juta bahkan milyaran rupiah. Ikan hias air tawar termahal dapat dilihat pada artikel dibawah ini:
6. Ikan Discus
Ikan Discus |
Apakah ikan discus itu? Pasti untuk para pemula bertanya-tanya tentang ikan hias yang satu ini.ikan discus adalah ikan hias air tawar yang memiliki corak warna yang indah dengan bentuk badan yang pipih. Ikan ini dinamai discus karena bentuk badannya yang menyerupai lempengan CD. Ikan discus memiliki berbagai warna antara lain merah, kuning, pink hijau dan masih banyak lagi. Ikan discus di Indonesia dihargai sekitar Rp.50.000-Rp. 100.000. Ikan discus saat ini sudah banyak di budidayakan di Indonesia karena teknik budidayanya yang mudah dan menguntungkan pastinya.
Baca Juga: Cara sukses budidaya ikan discus
Baca Juga: Cara sukses budidaya ikan discus
5. Ikan cupang
Ikan Cupang |
Siapa yang tidak mengenal ikan cupang. Ikan cupang dikenal sebagai ikan aduan yang dikenal ganas. Namun ikan cupang dicintai penggemarnya karena ikan ini memiliki keindahan tersendiri. Warnanya yang indah dan bentuk ekor yang menawan menjadi daya tarik tersendiri. Oleh karena itu Ikan cupang digolongkan sebagai salah satu jenis ikan kontes. Harga ikan ini berkisar antara Rp.5.000 hingga yang termahal mencapai jutaan rupiah.
4. Ikan Louhan
Ikan Louhan |
Ikan louhan atau flowerhorn adalah jenis ikan hias yang sudah lama terkenal di Indonesia. Ikan ini memiliki bentuk kepala depan yang sedikit benjol dengan corak warna yang indah. Benjolan pada kepala ikan louhan merupakan daya tarik tersendiri karena terbilang unik. Selain ikan louhan tidak ada ikan yang memiliki benjolan pada kepalanya hal itu yang membuat ikan louhan beda dari ikan hias lainnya. Ikan louhan termahal di Indonesia ada yang di hargai hingga 40-50 juta rupiah per ekornya. Sungguh luar biasa bukan.
3. Ikan Koi
Ikan Koi |
Ikan Koi adalah jenis ikan yang berasal dari negeri sakura. Ada lumayan banyak jenis ikan koi berbagai jenis dan semuanya memiliki harga yang fantastis. Ikan koi yang memiliki warna yang bersih dapat dihargai cukup tinggi. Selain warna yang bersih hal yang membuat harga ikan koi tinggi adalah cara budidayanya yang tidak mudah. Untuk menghasilkan ikan koi yang indah memerlukan perawatan yang ekstra. Harga ikan koi berkualitas di Indonesia berkisar antara 1 jutaan hingga puluhan juta rupiah.
2. Ikan Oscar
Ikan Oscar |
Ikan Oscar adalah ikan yang kurang bersahabat dengan ikan lainnya apabila di perlihara di satu tempat yang sama. Ikan Oscar memiliki warna gigi yang tajam dan bentuk yang lumayan besar. Keganasan ikan inilah yang membuat para penggemar ikan hias banyak yang tertarik untuk memeliharanya. Ikan Oscar di Indonesia memiliki harga yang beragam mulai dari Rp.100.000 hingga Rp.300.000
1. Ikan Arwana
Ikan Arwana |
Ikan arwana memiliki berbagai jenis salah satunya yang termahal adalah jenis arwana super red. ikan arwana memiliki warna yang menawan dan cara merawatnya juga mudah karena ikan arwana memiliki daya tahan tubuh yang kuat. Jenis ikan arwana termurah adalah jenis silver arwana dan yang termahal adalah jenis red albino arwana yang terjual seharga 1 milyar rupiah di festival hewan peliharaan yang diadakan di Indonesia pada tahun 2010.
No comments:
Post a Comment